Menghafal Al Qur’an Dengan Metode Menyimak

Dapatkan pahala berdakwah dan gratis buku Rahasia Rezeki Berlimpah, klik di sini untuk detailnya

Menghafal Al Qur’an hukumnya adalah fardhu kifayah. Hukum kifayah ini berati bahwa bila sebagian orang telah menjalankannya, maka yang lain gugur kewajibannya. Sebaliknya bila tidak ada satu pun orang yang melaksanakannya, maka akan berdosa semua umat. Meskipun telah disebutkan demikian,hendaknya kita berlomba-lomba dalam kebaikan, termasuk dalam beribadah menghafal Al Qur’an.

Mengapa kita perlu menghafal Al Qur’an? Al Qur’an merupakan pedoman bagi umat muslim. Bila kita tidak mengetahui pedomannya, bagaimana kita dapat menjadi seorang muslim yang baik dan dicintai Allah. Maka hendaknya kita dapat mengahafal Al Qur’an dengan baik. Keutamaan menghafal Al Qur’an di antaranya menjadi sebaik-baiknya manusia, memperoleh kenikmatan yang tiada tara, dijanjikan syurga Firdaus, menjadi orang yang memiliki sifat arif di syurga kelak, tidak mendapat siksa hati, lebih berhak menjadi imam ketika sholat, mencerdaskan dan meningkatkan IQ, pikiran menjadi jernih, memiliki kestabilan psikologis, mendapatkan kesehatan jasmani, mempertahankan daya ingat, serta masih banyak kebaikan yang lainnya.

Salah satu cara menghafal quran yaitu dengan metode menyimak. Metode minyimak ini dapat Anda lakukan ketika menghafal Al Qur’an dengan bimbingan maupun tanpa bimbingan atau secara otodidak. Pada menghafal Al Qur’an dengan bimbingan, Anda akan menyimak bacaan ustadz atau ustadzah. Sedangkan pada menghafal Al Qur’an tanpa bimbingan atau secara otodidak, Anda akan menyimak model bacaan Al Qur’an baik dari mp3 atau video murottal yang sahih. Berikut lebih lanjut mengenai metode menyimak untuk menghafal Al Qur’an ini.

Metode Menyimak untuk Menghafal Al Qur’an dengan Bimbingan

Menghafal Al Qur’an dengan bimbingan akan lebih mudah dilakukan karena terdapat ustadz atau ustadzah yang akan membimbing cara menghafal Al Qur’an Anda. Ustadz atau ustadzah ini akan mendampingi, menuntun, mengoreksi, hingga membenarkan bacaan Al Qur’an Anda. Metode menyimak dapat Anda lakukan ketika ustadz atau ustadzah memberikan contoh bacaan yang benar. Setelah guru selesai memberikan contoh, yang Anda lakukan adalah menirukannya sesuai dengan yang dicontohkan. Guru akan mengoreksi bacaan Anda. Metode menyimak ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas bacaan dan hafalan Al Qur’an Anda.

Metode Menyimak untuk Menghafal Al Qur’an dengan Otodidak

Menghafal Al Qur’an dengan tanpa bimbingan atau otodidak sangat mungkin untuk Anda lakukan. Yang bertindak menjadi pembimbing Anda yaitu rekaman mp3 atau video murottal Qur’an. dalam memilih model murottal Qur’an, sebaiknya qari’ yang terpercaya membaca Al Qur’an dengan sahih. Selain itu, Anda perlu pula memilih bentuk rekaman yang sesuai dengan tipe belajar Anda. Bila Anda seseorang dengan tipe belajar auditori, maka pilihlah mp3 murottal. Bila Anda seorang pebelajar auditori-visual, maka sebaiknya pilihlan video murottal. Baik mp3 ataupun video yang Anda pilih hendaknya yang memiliki kualitas suara ataupun gambar yang baik. Sehingga tidak akan mengacaukan bacaan dan hafalan Anda.

Dapatkan pahala berdakwah dan gratis buku Rahasia Rezeki Berlimpah, klik di sini untuk detailnya